Patrick Walujo Mundur dari CEO GoTo, Hans Patuwo Digadang-gadang Jadi Pengganti

3 days ago 12

loading...

GoTo mengumumkan rencana pergantian pucuk pimpinan menjelang digelarnya RUPSLB pada 17 Desember 2025. FOTO/dok.SindoNews

JAKARTA - PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GoTo) mengumumkan rencana pergantian pucuk pimpinan menjelang digelarnya Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada 17 Desember 2025. Dalam agenda tersebut, perusahaan akan meminta persetujuan pemegang saham untuk mengangkat Hans Patuwo sebagai Chief Executive Officer (CEO) anyar. Ia disiapkan menggantikan Patrick Walujo yang mengundurkan diri setelah menjabat sejak Juni 2023.

Manajemen menyatakan proses suksesi telah disusun secara terukur guna menjaga stabilitas organisasi, kesinambungan strategi, serta memperkuat eksekusi operasional. Pergantian kepemimpinan ini disebut menjadi bagian dari langkah GoTo memasuki fase pertumbuhan berikutnya yang menitikberatkan pada profitabilitas berkelanjutan.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Patrick atas kepemimpinannya yang luar biasa selama dua setengah tahun terakhir. Kami telah menyaksikan periode transformasi yang signifikan di bawah arahan beliau," ujar Komisaris Utama GoTo, Agus Martowardojo, dalam pernyataannya, Senin (24/11/2025).

Baca Juga: Libatkan Danantara, Istana Bocorkan Rencana Merger GoTo dan Grab

Patrick dinilai berhasil memperkuat fundamental keuangan dan mempertajam fokus operasional perusahaan, termasuk memberikan kembali kejelasan terhadap arah jangka panjang GoTo. Agus juga menyampaikan selamat kepada Hans yang dinominasikan sebagai direktur utama. Ia menilai pengalaman panjang Hans dalam ekosistem Gojek, Gopay, dan GoTo menjadikannya kandidat ideal untuk membawa perusahaan melangkah lebih jauh.

Patrick menyampaikan apresiasi kepada seluruh keluarga besar GoTo atas dukungan dan kerja keras selama masa jabatannya. Ia menilai Hans sebagai figur yang tepat untuk memimpin GoTo, mengingat pengalamannya hampir satu dekade mengelola berbagai aspek operasional, mulai dari lapangan hingga perumusan strategi korporasi.

Read Entire Article
Jatim | Jateng | Apps |