Jenderal Dudung, Gus Ipul hingga Andi Amran Masuk Bursa Caketum PPP, Siapa Terkuat?

7 hours ago 1

loading...

Mantan KSAD Jenderal (Purn) TNI Dudung Abdurachman masuk bursa calon ketua umum PPP yang akan dipilih dalam muktamar pada Agustus-September 2025. Foto/Dok.SindoNews

JAKARTA - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) bakal menggelar pemilihan ketua umum melalui forum muktamar yang direncanakan bakal digelar antara Agustus-September 2025. Sejumlah figur eksternal, masuk ke dalam bursa calon ketua umum.

Salah satunya, Penasihat Khusus Presiden Urusan Pertahanan Nasional sekaligus eks KSAD Jenderal (Purn) TNI Dudung Abdurachman hingga Menteri Sosial (Mensos) Syaifullah Yusuf (Gus Ipul).

Baca juga: Jelang Muktamar PPP, Nama Sandiaga Uno Hingga Gus Yasin Masuk Bursa Caketum

Juru Bicara DPP PPP Usman M Tokan meyakini, seluruh kader partainya menginginkan sosok ketua umum baru di muktamar. Apalagi, kata dia, saat ini PPP masih dipimpin oleh ketua umum sementara yakni Plt.

"Perlu di catat bahwa hari ini PPP masih dipimpin oleh Plt Ketua Umum, bukan Ketum hasil Muktamar. Jadi kita semua sebagai pengurus dan kader PPP pasti berkeinginan untuk sesegera mungkin melaksanakan muktamar untuk memilih ketua umum baru," ucap Usman saat dihubungi, Selasa (13/5/2025).

Usman menilai, dinamika yang terjadi belakangan ini membuktikan bahwa PPP masih seksi dan punya sejarah panjang selama Orba hingga Reformasi.

Oleh karena itu, ia tak heran bila banyak peminat yang bermunculan baik internal maupun eksternal untuk menjadi Ketua Umum PPP.

Baca juga: Deretan Penghargaan Mentereng Koleksi Mulyono, Brevet Komando Kopassus hingga Wing Penerbang TNI AU

Usman pun mengungkap sejumlah figur eksternal yang masuk dalam bursa calon ketua umum, seperti Mensos Gus Ipul, Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman hingga eks KSAD Jenderal (Purn) TNI Dudung Abdurachman.

"Ada nama nama eksternal yang muncul ke permukaan adalah bapak Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman, Syaifullah Yusuf, Andi Amran Sulaiman, dan Agus Suparmanto," terang Usman.

"Nama-nama eksternal ini ada yang terdengar samar-samar, tetapi ada juga yang sudah melakukan konsolidasi serta muncul bertemu dengan beberapa kawan-kawan pimpinan wilayah atau DPW PPP dan ada juga sudah redup," imbuhnya.

Ia pun menyambut baik figur eksternal maju menjadi calon ketua umum di muktamar mendatang.

"Dan berharap apabila tidak terpilih, tetap bergabung dan berjuang membesarkan PPP untuk merebut kembali kejayaan PPP di pemilu 2029 yang akan datang," ujarnya.

(shf)

Read Entire Article
Jatim | Jateng | Apps |